Bahtera adalah sebuah mononim dari Dynan Fauzan (@nomadfears) yang merupakan soloist, penyanyi-penulis lagu, produser rekaman, dan komposer. Dynan Fauzan memulai solo project Bahtera pada tahun 2023 dengan genre musik alternatif. Di mulai dengan ketertarikan nya kepada musik yang kemudian membuatnya menulis dan membuat aransemen lagu dari berbagai referensi. Pada tahun 2024 Bahtera telah merilis sebuah single perdananya yang berjudul “Perihal Omongan Belaka”. Dan dalam waktu dekat ini Bahtera akan segera merilis Album pertama nya.
Musik Bahtera sendiri yang mengeksplorasi tema perjalanan, perjuangan, keberanian, harapan, dan kehidupan yang ada. Salah satu faktornya karena terdapat pengaruh, pengalaman pribadi dan observasi tentang keadaan yang sedang terjadi dari dunia di sekitar Dynan Fauzan selaku pemangku project Bahtera. Dengan passion untuk menciptakan musik yang mempunyai ciri khas, Bahtera telah memaksimalkan usahanya dalam menciptakan musik yang unik dan warna yang berbeda.
Dalam sebuah gebrakan yang penuh makna, musisi independen Bahtera merilis single terbaru berjudul "Persetan Harapan". Bukan hanya sekedar lagu, Ini adalah teriakan lantang dari generasi yang lelah diam, juga cerminan dari realitas sosial yang sering kali diabaikan. Dengan lirik yang tajam dan penuh kritik, lagu ini menyoroti berbagai isu penting seperti kenaikan kurs rupiah, rendahnya literasi, dan mentalitas pengangguran yang semakin mengkhawatirkan. Dengan lirik seperti "Karna kurs terus berkurang, semua jadi riskan, semua jadi beban" dan "Karena zaman sekarang semua di uangkan, semua di halalkan", "Persetan Harapan" menyoroti ironi kehidupan yang sering kita abaikan. Setiap baitnya adalah cermin dari kegelisahan generasi yang terjepit antara harapan dan kenyataan. “Persetan Harapan” menggabungkan energi rock, folk, dan sentuhan tradisional Indonesia. Lagu ini adalah terapi bagi mereka yang lelah dengan omong kosong dan siap untuk bangkit.
Bahtera sudah tidak asing di dunia musik indie. Karya-karyanya selalu penuh makna dan berani nyuarain isu-isu sosial. Sejak debut di tahun 2023, Bahtera udah bikin banyak lagu yang bikin orang mikir dan gerak. "Persetan Harapan" sudah bisa di dengarkan di seluruh platform musik digital.